(0381) 21642
info@manende.sch.id, crewmanende@gmail.com

Berita

Madrasah Aliyah Negeri Ende

  • 500 Siswa MAN Ende Kembali Terima Vaksin Tahap 1
14,
500 Siswa MAN Ende Kembali Terima Vaksin Tahap 1

500 siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri Ende kembali menerima vaksin tahap 1 dalam upaya pencegahan covid 19, Senin (13/12/2021).

Vaksinasi diselenggarakan berkat kerjasama dengan BIN dan Puskesmas Kota Ende.

Dengan tema "Indonesia Sehat Indonesia Hebat" Badan Intelijen Negara melakukan vaksinasi covid jenis Pfizer kepada siswa-siswi MAN Ende.

Kepala Madrasah, Tahrun Thalib berterima kasih kepada BIN dan Puskesmas Kota Ende yang telah memberikan dosis vaksin tahap 1 jenis Pfizer kepada siswa-siswi MAN Ende.

Menurutnya pemberian vaksinasi memudahkan madrasah untuk kembali menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar tatap muka secara utuh.

"Terima kasih kepada pihak-pihak yang menyelenggarakan vaksinasi kali ini sehingga upaya kita untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar tatap muka secara utuh akan segera terlaksana," terang Kepala Madrasah.

Salah satu siswa kelas XII mengaku senang bisa menerima vaksin secara gratis. Bagi Reny vaksinasi yang ia terima memberikan peluang untuk melanjutkan kuliah di luar provinsi.

"Alhamdulillah, saya akhirnya bisa dapat vaksin setelah tunggu lama dan semoga saya bisa pergi kuliah di luar NTT nanti," jelas remaja kelas XII Keagamaan.

Dengan adanya vaksinasi kali ini tercatat sebagian besar siswa-siswi MAN 
Ende telah menerima vaksin covid 19.

Dari total 1115 siswa MAN Ende telah melakukan vaksinasi terhadap 950 siswa dengan rincian 450 telah menerima vaksin lengkap jenis Sinovac dan 500 lainnya tercatat telah diberikan vaksin tahap 1 jenis Pfizer.

Tahap 2 vaksinasi akan dilaksanakan 21 hari setelah pemberian dosis tahap pertama.

Tinggalkan Komentar